Buka Bersama Civitas Akademika Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian

10 June 2017

Pasca visitasi Asesor dihari kedua ke Program Studi Agribisnis, sorenya dilanjutkan dengan acara buka bersama bertempat di Cafe Airo, yang merupakan cafe milik salah satu dosen Program Studi Agribisnis Dr. Ir. Novialdi, M.Si. Acara berbuka tersebut dihadiri...

beberapa pejabat struktural Universitas, Pascasarjana, Fakultas Pertanian dan juga Tim Asesor BAN-PT. Dr. Ir. Endry Martius, M.Sc. selaku Wakil Rektor IV Unand, Prof. Dr. Ir. Rudi Febriamansyah, M.Sc. selaku Direktur Pascasarjana, Dr. Ir. Munzir Busniah selaku Dekan Fakultas Pertanian Unand, tak ketinggalan juga Dr. Ir. Osmet, M.Sc. dan Dr. Mahdi, S.P., M.Si. yang juga merupakan Pejabat struktural Jurusan Sosial Ekonomi, serta Prof. Sitti Bulkis dan Prof. Dwi Putra Darmawan selaku Tim Asesor BAN-PT yang telah selesai menjalankan tugas visitasi pada Program Studi Agribisnis pada hari ini. Acara ini juga diramaikan oleh dosen-dosen dan staf Fakultas Pertanian Universitas Andalas. Meskipun tidak dilakukan pembukaan secara formal, namun acara berjalan Khidmat dan menyenangkan. Bunyi beduk maghrib sebagai pertanda untuk berbuka dan melaksanakan salat maghrib berjamaah berlangsung dengan khusyuk dan damai.

Setelah usai melaksanakan kewajiban salat maghrib, dilanjutkan dengan santapan hidangan makanan yang lezat dan nikmat. Ibu-ibu dosen dan staf berbaur menikamati santapan makan malam yang tersedia. Berbeda dengan bapak-bapak dosen yang asik meninkmati santapan dengan diskusi-diskusi ringan sebagai perekat silahturahmi.

Acara ditutup dengan pengambilan lauk dan sambal yang masih tersedia dalam loyang. Ini menjadi momen bagi anak kost-kostan untuk mendapatkan perbaikan gizi untuk sahurnya. Semoga acara ini menjadi perekat silahturahmi antar dosen dan civitas akademika Universitas Andalas.  Untuk Tim Asesor selamat jalan, semoga selamat sampai tujuan. Mudah-mudahan di lain kesempatan dapat bertemu dan berdiskusi kembali. Terima kasih.

Read 2001 times